Pilkada Pesisir Selatan 2024: Putra Terbaik Bersiap Memimpin, Aktivis Ingatkan Pentingnya Politik Santun


Lado Kutu - Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Pesisir Selatan tinggal menghitung hari, hari Rabu, 27 November 2024 sebagai tanggal yang dinantikan oleh masyarakat. Para bakal calon kepala daerah sudah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Pesisir Selatan, dan kini tinggal menunggu penetapan resmi dari KPUD. Jika diamati suasana dan suhu politik di Pesisir Selatan semakin memanas seiring dengan gencarnya aktivitas dari kedua tim sukses dalam menjajalkan calon mereka kepada masyarakat.


Tim sukses dari masing-masing calon kepala daerah di Pesisir Selatan semakin gencar melakukan sosialisasi dan promosi, menggunakan berbagai metode yang beragam, dari yang sesuai dengan aturan pemilu hingga yang kadang menyimpang dari etika politik. Fenomena ini perlu menjadi perhatian serius, agar para calon kepala daerah, sebagai putra terbaik Pesisir Selatan, mampu memimpin tim sukses mereka dengan mengedepankan komunikasi politik yang beretika. Diharapkan, mereka dapat bersaing secara sehat tanpa saling menjelekkan, serta menunjukkan sikap dan kapasitas yang berintegritas, mencerminkan kualitas kepemimpinan yang layak di masa depan.


Mardianton, seorang aktivis pendidikan dan sosial di Pesisir Selatan, memberikan pandangan penting mengenai dinamika politik yang sedang berlangsung. Ia menekankan agar para pelaku politik di Pesisir Selatan mengedepankan komunikasi politik yang baik dan elegan. "Jangan saling menjelekkan, apalagi melakukan provokasi terhadap pesaing. Kita harus menjaga martabat demokrasi di Pesisir Selatan," tegas Mardianton.


Ia juga mengajak para tokoh masyarakat, termasuk tokoh agama, adat, dan lainnya, untuk berperan sebagai penyejuk di tengah panasnya suhu politik. "Di saat situasi politik memanas, tokoh-tokoh ini diharapkan menjadi penyejuk. Ketika jalan politik tampak gelap, mereka harus menjadi penerang," lanjutnya. Menurut Mardianton, peran tokoh masyarakat sangat penting untuk menjaga stabilitas dan keharmonisan selama proses Pilkada berlangsung.


Dengan semakin dekatnya hari pencoblosan, masyarakat Pesisir Selatan diharapkan tetap tenang dan bijak dalam memilih pemimpin mereka. Partisipasi aktif dalam proses demokrasi ini akan menentukan arah masa depan Kabupaten Pesisir Selatan, dan penting bagi semua pihak untuk menjaga kelancaran dan kesuksesan Pilkada 2024 ini. (Alpin)

Post a Comment

Silahkan komentari artikel ini, namun tolong gunakan bahasa yang sopan. Komentator dengan identitas tidak jelas dan berbahasa kurang sopan, maaf, terpaksa komentarnya kami delet. Thanks.

Lebih baru Lebih lama